ANALISIS PENDAPATAN USAHA ROTI PADA INDUSTRI RUMAH TANGGA YULIA BAKERY
Abstract
Yulia Bakery merupakan salah satu industri roti yang tergolong dalam industri rumah tangga. Tujuan keseluruhan aktifitas Yulia Bakery adalah untuk memperoleh pendapatan yang tinggi. Besarnya biaya bahan baku pembuatan roti mempengaruhi pendapatan yang diperoleh Yulia Bakery dan saat ini dari usaha roti ini belum memberikan pendapatan sesuai dengan yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya biaya, penerimaan dan pendapatan serta Imbangan antara penerimaan (revenue) dan biaya (cost) pada usaha roti pada industri rumah tangga Yulia Bakery. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus, lokasi ditentukan secara purposive sampling dengan pertimbangan bahwa bisnis ini berada di Medan denai yang merupakan home industri. Konsep biaya produksi yang digunakan adalah konsep biaya produksi yang terdiri dari biaya bahan baku langsung (BBL), biaya tenaga kerja langsung (BTKL) dan biaya overhead pabrik (BOP). Hasil penelitian menunjukkan bahwa biaya produksi sebesar Rp. 1.977.285,39, Penerimaan yang diperoleh usaha roti sebesar Rp. 2.850.000,00. Pendapatan yang diperoleh usaha roti Rp. 872.714,61. Imbangan antara penerimaan (revenue) dan biaya (cost) pada usaha roti dengan RC: 1.44
Kata Kunci : Analisis Pendapatan, Agribisnis, Industri rumah tangga
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Farida asmi (2018) Home Industri VS Pabrikan Industri Besar Menurut Para Ahli, di unduh dari https://centrausaha.com/home-industri-vs- pabrikan-industri- besar-menurut-para-ahli/
Wahyu Hidayat (2019) Analisis usaha pendapatan roti pada industri rumah tangga, di unduh dari https://media.neliti.com/media/publication s/246201-none- e571666c.pdf
Ratih Kumala (2020) Strategi Pengembangan Toko Roti Agar Sukses, di unduh dari https://www.cimbniaga.co.id/id/inspirasi/bi snis/8-strategi-pengembangan- toko-roti-a
Tama Jagakarsa (2021) analisis pendapatan usaha roti pada industri rumah tangga, di unduh
dari https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/agroinf ogaluh/article/download/5261/p df
Umam Khalil (2015) STUDI KELAYAKAN BISNIS, di unduh dari http://repository.uki.ac.id/4426/1/StudiKela yakanBisnis.pdf
Rafly Sinuhaji (2022) Jenis Sistem Upah yang Umum Digunakan di Indonesia, di unduh dari https://www.online-pajak.com/seputar-pph 21/sistem-upah
Fahmi Basya (2019) Analisis Pendapatan Usaha Roti Pada Industri Rumah Tangga, di unduh
dari https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/agroinf ogaluh/article/view/5261
g/10.3727/152599519x15506259855625
DOI: https://doi.org/10.46576/wdw.v17i4.3823
Article Metrics
Abstract view : 415 timesPDF (Bahasa Indonesia) – 273 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Warta Dharmawangsa

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Jurnal Warta Dharmawangsa Terindex pada:
Member Of :
Diterbitkan oleh:
UNIVERSITAS DHARMAWANGSA
Alamat : Jl. K. L. Yos Sudarso No. 224 Medan
Kontak : Tel. 061 6635682 - 6613783 Fax. 061 6615190
Email : warta@dharmawangsa.ac.id
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.