CAREER PREPARATION TRAINING SEBAGAI LANGKAH MENGHADAPI TANTANGAN KARIR DI ERA NEW NORMAL

Dian Pratiwi, Mutmainah Mutmainah

Abstract


Semakin pesatnya perkembangan teknologi serta semakin terbatasnya lapangan pekerjaan membuat persaingan dalam dunia kerja semakin tinggi. Angkatan kerja dihadapkan pada berbagai kondisi yang sulit terlebih karena adanya pandemi di tahun 2020 ini. Banyak sektor industri yang tertekan sehingga berdampak pada berkurangnya lowongan pekerjaan. Ini tentunya semakin diperparah oleh kondisi di mana jumlah angkatan kerja terus-menerus meningkat seiring semakin bertambahnya jumlah lulusan baik dari perguruan tinggi maupun sekolah menengah atas. Untuk itu, penting sekali program peningkatan kompetensi bagi para lulusan melalui beberapa kegiatan pelatihan dan kursus. Salah satu kegiatan dapat dilakukan dengan pemberian training program career preparation. Career preparation adalah program yang dilakukan untuk memberikan materi berupa persiapan karir seperti pembuatan curriculum vitae yang menarik, pembuatan akun Linkedin, pelatihan wawancara serta materi tentang sosialisasi kursus gratis yang bisa diakses dari rumah. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan sebagai bentuk respon atas permasalahan yang terjadi di masyarakat khususnya pada kelompok nonformal. Dengan berkolaborasi, tim pelaksana memilih kelompok sasaran yang memiliki permasalahan dalam hal persiapan tantangan karir. Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan kemampuan peserta dalam menghadapi tantangan dunia kerja yang semakin berat saat ini. Sasaran program training ini adalah anggota IOSON Lingkar Penggerak. IOSON Lingkar Penggerak merupakan organisasi nonformal yang bergerak di bidang kemanusiaan yang anggotanya sebagian besar berusia 16-30 tahun. Metode kegiatan pelatihan dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Cloud Meeting dan dibagi dalam beberapa sesi. Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini adalah meningkatnya kemampuan peserta dalam menyusun curriculum vitae yang menarik, mampu memanfaatkan aplikasi Linkedin untuk menemukan lowongan pekerjaan, serta memiliki kemampuan yang bagus dalam menghadapi wawancara kerja


Keywords


training, persiapan, tantangan karir, new normal, relawan IOSON

Full Text:

PDF

References


Mangkunegara, A. A. A. P. (2006). Evaluasi Kinerja Sumber Daya Manusia. Refika Aditama.

Mitrani, A., & Pakar, D. (1995). Manajemen sumber daya manusia berdasarkan kompetensi (A. Mitrani (ed.); 1st ed.). Pustaka Utama Grafiti.

Ngadi. (2020). Survei Dampak Darurat Virus Corona terhadap Tenaga Kerja Indonesia. http://lipi.go.id/siaranpress/survei-dampak-darurat-virus-corona-terhadap--tenaga-kerja-indonesia/22030

Putra, D. A., & Azzura, S. N. (2020). Asa Pencari Kerja di Musim Corona. https://www.merdeka.com/khas/asa-pencari-kerja-di-musim-corona-mildreport.html

Putri, S. Y. (2018). Upaya Pemerintah Indonesia di Era Pemerintahan Presiden Joko WIdodo dalam Meningkatkan Daya Saing Sektor Ketenagakerjaan. Jurnal Kajian Lemhannas RI, 19(3), 19–33.

Rahman, M. A. (2020). Riset: pandemi COVID-19 menghapus 2,3 juta peluang lapangan pekerjaan. https://theconversation.com/riset-pandemi-covid-19-menghapus-2-3-juta-peluang-lapangan-pekerjaan-147197

Savage, M. (2020). Dampak psikologis akibat pandemi Covid-19 diduga akan bertahan lama. https://www.bbc.com/indonesia/vert-fut-54808663




DOI: https://doi.org/10.46576/rjpkm.v2i1.907

Article Metrics

Abstract view : 1900 times
PDF – 420 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Dian Pratiwi dan Mutmainah.

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat telah terindex pada

   JournalStories Main logo  

MEMBER OF

RJI Main logo 

  Crossref Sponsoring Member Badge 

JOURNAL CITATION

  


RESWARA : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT published by :

LEMBAGA PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT UNIVERSITAS DHARMAWANGSA

Alamat : Jl. K. L. Yos Sudarso No. 224 Medan
Kontak : Tel. 061 6635682 - 6613783  Fax. 061 6615190
Surat Elektronik : jpm_reswara@dharmawangsa.ac.id

 

Creative Commons License
Reswara : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat by Universitas Dharmawangsa is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at http://jurnal.dharmawangsa.ac.id/index.php/reswara/index.