PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN BERBASIS PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA MTs. SWASTA IRA MEDAN

Rizka Fahruza Siregar

Abstract


Abstrak
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui: (1) Bagaimana pengembangan perangkat pembelajaran berbasis pendekatan Realistic Mathematics Education untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa yang praktis, (2) Bagaimana pengembangan perangkat pembelajaran berbasis pendekatan Realistic Mathematics Education untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa yang efektif, (3) Bagaimana peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dengan menggunakan perangkat pembelajaran berbasis pendekatan Realistic Mathematics Education yang telah dikembangkan. Perangkat yang dikembangkan terdiri dari: Silabus, RPP, LKS dan Instrumen Evaluasi atau Tes Hasil Belajar (THB). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII MTs. Swasta IRA Medan yang berjumlah 85 siswa, dengan mengambil sampel satu kelas, berjumlah 42 siswa melalui teknik purposive sampling. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan model pengembangan perangkat pembelajaran Thiagarajan, Semmel dan Semmel, yaitu model 4-D yang telah dimodifikasi. Proses pengembangan tersebut terdiri dari empat tahap, yaitu: define. design, develop, disseminate. Hasil analisis data yang telah diperoleh menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran berbasis pendekatan Realistic Mathematics Education pada materi segiempat kelas VII-A MTs. Swasta IRA Medan adalah praktis dan efektif. Untuk kemampuan pemecahan masalah matematis siswa telah terjadi peningkatan.
Kata kunci : perangkat pembelajaran, pendekatan Realistic Mathematics Education, model 4D, pemecahan masalah.




DOI: https://doi.org/10.46576/wdw.v0i61.440

Article Metrics

Abstract view : 199 times
PDF (Bahasa Indonesia) – 271 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Warta Dharmawangsa

Jurnal Warta Dharmawangsa Terindex pada:

     

  

     

Member Of :


Diterbitkan oleh:

UNIVERSITAS DHARMAWANGSA

Alamat : Jl. K. L. Yos Sudarso No. 224 Medan
Kontak : Tel. 061 6635682 - 6613783  Fax. 061 6615190
Email   : warta@dharmawangsa.ac.id


 Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.