PENGARUH PEMBIAYAAN USAHA MIKRO KECIL MENENGAH (UMKM) TERHADAP LABA OPERASIONAL PADA PT. BRI SYARIAH CABANG MEDAN
Abstract
PT. BRI Syariah sebagai Badan Usaha Milik Negara di bidang lembaga keuangan, yang memiliki produk penghimpunan dana dan penyaluran dana dalam bentuk pembiayaan termasuk pembiayaan pada Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui dan menganalisa Pengaruh Pembiayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Terhadap Laba Operasional Pada PT. BRI Syariah Cabang Medan. Teknik pengumpulan data peneliti lakukan dengan Penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian secara langsung ke perusahaan yang menjadi obyek penelitian yang bertujuan untuk memperoleh data yang dibutuhkan sehubungan dengan materi pembahasan. Yaitu data untuk 3 tahun terakhir, yaitu : (tahun 2012 – 2014) yang mewakili populasi didalam penelitian ini. Adapun metode yang digunakan adalah regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiayaan dapat mempengaruhi laba, hal ini terbukti dari nilai Fhitung menunjukkan nilai sebesar 133.097 dan ftabel yang diperoleh sebesar 4,130 maknanya adalah bahwa variabel bebas pembiayaan UMKM secara bersama-sama berpengaruh terhadap variabel terikat yaitu laba operasional. Berdasarkan hipotesis yang diajukan, maka pembahasan yang diperoleh adalah variabel Penyaluran pembiayaan UMKM (X) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap variabel laba operasional (Y).
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.46576/wdw.v0i52.251
Article Metrics
Abstract view : 390 timesPDF (Bahasa Indonesia) – 411 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Warta Dharmawangsa
Jurnal Warta Dharmawangsa Terindex pada:
Member Of :
Diterbitkan oleh:
UNIVERSITAS DHARMAWANGSA
Alamat : Jl. K. L. Yos Sudarso No. 224 Medan
Kontak : Tel. 061 6635682 - 6613783 Fax. 061 6615190
Email : warta@dharmawangsa.ac.id
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.